Agung Indra Syahputra Terima Anugerah Hang Tuah DMDI di Konvensyen Internasional di Jakarta

Jakarta, 24 Oktober 2025 – Inisiator Gerakan #UMKMNAIKLEVEL, Datok H. Agung Indra Syahputra, S.H., meraih anugerah kehormatan bergengsi “Anugerah Hang Tuah DMDI (AHTD)” dalam Konvensyen Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) ke-23. Acara internasional yang dihadiri delegasi dari 23 negara ini diselenggarakan di Hotel Borobudur, Jakarta, mulai tanggal 23 hingga 26 Oktober 2025.

Penganugerahan AHTD kepada Datok Agung Indra Syahputra dilakukan pada seremoni peresmian Konvensyen, Jumat (24/10). Penghargaan diserahkan langsung oleh Yang Terutama Tun Seri Setia Dr. Hj. Mohd Ali Bin Rustam, yang menjabat sebagai Yang Dipertua Negeri Melaka sekaligus Presiden DMDI Dunia.

Menurut Datok H. Agung Indra Syahputra, anugerah ini merupakan bentuk penghargaan DMDI atas dedikasinya dalam memajukan UMKM di Sumatera Utara, khususnya Kota Medan, melalui berbagai program unggulan yang diinisiasinya.

“Anugerah ini diberikan berkat usulan dari Ketua Umum DMDI Indonesia, Datok H. Said Aldi Al Idrus. Ini menjadi motivasi bagi saya untuk terus memperjuangkan Gerakan #UMKMNAIKLEVEL dan sinergi antara nilai-nilai budaya Melayu-Islam dengan pembangunan ekonomi kerakyatan,” ungkap Datok H. Agung Indra Syahputra, S.H.

Keberhasilan Datok Agung menerima anugerah ini dalam forum yang mempertemukan 23 delegasi negara menunjukkan pengakuan internasional terhadap upaya nyata dalam pemberdayaan UMKM Medan sebagai pilar penting dalam peradaban dan ekonomi Melayu-Islam.

Share the Post: